Ada WEIGHT FOR SALE di JNE Menyambut Hari Kesehatan Sedunia

Ada WEIGHT FOR SALE di JNE Menyambut Hari Kesehatan Sedunia
News

Ada WEIGHT FOR SALE di JNE Menyambut Hari Kesehatan SeduniaDalam rangka memperingati Hari Kesehatan Sedunia yang jatuh pada tanggal 7 April 2010, JNE perusahaan yang bergerak dalam bidang jasa distribusi dan logistik di Indonesia ingin turut menyemarakkannya dengan mengadakan serangkaian kegiatan yang berhubungan dengan kesehatan seperti acara Fun Bike JNE, pertandingan futsal dan pertandingan tenis meja. Puncak acara itu akan digelar pada hari Minggu, 11 April 2010 dan juga merupakan kick off dari acara JNE Weight For Sale.

Rangkaian acara ini akan diawali dengan kegiatan bersepeda yang akan melalui beberapa kantor JNE di Jakarta. Acara dimulai dari lokasi kantor JNE Jl. Tomang Raya No.11 lalu berputar di Slipi melewati lokasi kantor JNE Jl.S.Parman terus ke arah Grogol berlanjut ke lokasi JNE di Jl. Hasyim Ashari berbelok di lokasi kantor JNE Jl.Biak dan kegiatan bersepeda diakhiri di lokasi kantor JNE Jl. Tomang Raya No.6 dimana seremonial peringatan Hari Kesehatan Sedunia ini akan dilaksanakan.

Talkshow sehat bersama JNE dengan Tema “Stay Healthy and Live Longer” yang akan diisi oleh HM Johari Zein, Direktur Pelaksana JNE dan dokter kecantikan dan ahli gizi merupakan lanjutan dari rangkaian acara. Penampilan modern dance juga akan mengiringi sambutan dan pembukaan acara yang akan dilakukan oleh beliau. Fun Bike JNE mengusung tema “Bike is Good Bike is Cool” yang merupakan unit olah raga baru di JNE sekaligus akan diresmikan. Turut menyemarakkan acara DJ Performance yang mengiringi pertunjukkan BMX Free Style dan Proffesional Aerobic. Sementara pada lokasi berebda kegiatan tenis meja memperebutkan Trophy “JOHARI CUP” juga akan terus berlangsung.

Puncak acara akan dilanjutkan dengan kick off Weight For Sale Program yaitu program penurunan berat badan menuju berat badan ideal yang diikuti oleh karyawan JNE di Jakarta. Diawali dengan penimbangan dan pengukuran dari berat dan tinggi badan para peserta pada saat itu yang kemudian akan diukur dan ditimbang ulang pada 3 bulan mendatang. Pada akhirnya peserta dengan berat badan paling ideal yang akan menjadi pemenang dan semua peserta yang berhasil menurunkan atau menaikkan berat badannya akan dihargai sejumlah rupiah per kilogramnya. Kegiatan ini bertujuan untuk membangun JNE yang sehat dan turut serta dalam mensukseskan peringatan hari kesehatan sedunia yang sebelumnya sejumlah balon dengan himbauan sehat pun telah diterbangkan dengan harapan dapat mengajak masyarakat juga hidup sehat.

Seperti biasanya setiap kegiatan JNE selalu menghadirkan sejumlah anak yatim piatu yang akan diajak turut menyaksikan semaraknya acara peringatan Hari Kesehatan Sedunia. Selain ingin berbagi kebahagiaan juga sebagai bentuk PEDULI yang merupakan salah satu dari tujuh nilai dasar yang dimiliki oleh JNE.

JNE Kembali Adakan Harbokir
News
JNE Kembali Adakan Harbokir

JNE akan kembali mengadakan Hari Bebas Ongkos Kirim atau Harbokir yang sudah rutin diselenggarakan sejak tahun 2016 lalu. Harbokir sendiri merupakan hari dimana pengguna JNE dibebaskan untuk mengirimkan paket secara gratis! Diadakannya Harbokir oleh JNE ini sendiri merupakan salah satu bentuk apresiasi terhadap pelanggan. Apresiasi kepada para konsumen setia JNE …

JNE Gandeng Oracle Untuk Buat Sistem Pengiriman Pintar
JNE Express
JNE Gandeng Oracle Untuk Buat Sistem Pengiriman Pintar

PT TIKI Jalur Nugraha Ekakurir (dikenal sebagai JNE) telah menunjuk Oracle Cloud untuk membantu mengembangkan layanan sistem pengiriman pintar yang akan dihadirkan oleh JNE. Sebagai salah perusahaan pengiriman paket terbesar di Indonesia, JNE memang terus mengembangkan berbagai fasilitas baik untuk kalangan internal maupun untuk kebutuhan konsumen. Hal penting yang tak boleh …

Member JLC Berkesempatan Menangkan Banyak Hadiah
News
Member JLC Berkesempatan Menangkan Banyak Hadiah

JNE terus mengalami peningkatkan pengiriman hingga 30 persen setiap tahunya. Jumlah ini terhitung setidaknya sejak tahun 2010 lalu. Pasar jual beli online memang menjadi salah satu faktor yang menyebabkan pertumbuhan pengiriman barang setiap tahunnya oleh JNE. Pencapaian JNE ini sendiri tidak membuat JNE mengendorkan layanannya yang melayani hampir 19 juta …